Saturday, March 23, 2013

Apa Gejala Penyakit Leukemia

Apa gejala penyakit leukemia? Beberapa tipe leukemia tidak menunjukkan gejala yang jelas pada stadium dini. Nantinya, gejala penyakit leukemia yang mungkin tampak antara lain :
  • Anemia beserta gejala-gejala yang berkaitan dengannya, seperti wajah pucat dan kelelahan.
  • Kecenderungan untuk terjadinya memar atau pendarahan, termasuk mimisan, gusi berdarah, maupun darah pada feses (tinja) dan urin (air seni).
  • Rentan terhadap infeksi, misalnya radang tenggorokan atau bronchopneumonia (radang paru-paru) yang mungkin disertai sakit kepala, demam yang tidak terlalu tinggi, sariawan, dan ruam kulit.
  • Pembengkakan limfe (kelenjar getah bening), terutama pada daerah leher, ketiak, atau selangkangan.
  • Kehilangan selera makan dan penurunan berat badan.
  • Ketidaknyaman dibawah tulang rusuk bawah kiri, akibat pembengkakan limpa.
  • Sangat tingginya jumlah sel darah putih, yang dapat mengakibatkan gangguan penglihatan karena pendarahan retina, tinnitus (telinga berdenging), perubahan emosional, priapism (ereksi yang bertahan lama (lebih dari 4 jam) tanpa adanya rangsangan seksual), dan stroke.

Segera hubungi dokter jika :

  • Anda mengalami beberapa gejala penyakit leukemia yang disebutkan diatas tanpa mengetahui apa penyebabnya terjadinya. Anda mungkin harus melakukan tes darah.
  • Anda mengalami pendarahan spontan, demam tinggi, atau kejang. Anda mungkin perlu mendapatkan perawatan emergensi untuk leukemia akut.
  • Anda sedang berada dalam masa remisi (masa keringanan penyakit, pada masa ini tidak terjadi gejala leukemia), namun anda menyadari adanya tanda-tanda rekurensi (kekambuhan), seperti terjadinya infeksi atau mudahnya pendarahan. Anda mungkin harus melakukan follow-up examination.
Setelah membaca artikel apa gejala penyakit leukemia baca juga artikel apa itu leukemia.

[Image via ksj.mit.edu]

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

0 comments :

Post a Comment